"Tantingan" Kepada Calon Penerima Dana RTLH

Administrator 07 Maret 2018 10:21:13 WIB

BAWURAN - Sebagai tindak lanjut dalam pelaksanaan kegiatan survei calon penerima dana Rumah Tidak Layak Huni dari Pemerintah Desa Bawuran, hari Rabu (7/3/2018) bertempat di Aula Kantor Lurah Desa Bawuran, Pemerintah Desa Bawuran mengundang 5 Kepala Keuarga calon penerima dana tersebut. Sesuai kesepakatan beberapa hari yang lalu, dalam kegiatan tersebut diberikan pengarahan kepada calon penerima serta menanyakan tentang kesanggupan melaksanakan "bedah rumah" agar menjadi rumah yang layak huni bagi mereka dan keluarganya.

Dalam hal kesanggupan, kesemuanya menyatakan sanggup untuk melaksanakan sesuai dengan perturan yang berlaku dan tidak ada tanah milik mereka yang bermasalah. Sehingga dalam hal ini mereka telah dinyatakan sebagai penerima dana Rumah Tidak Layak Huni dan selanjutnya diberikan pengarahan lebih lanjut oleh Tim RTLH Desa Bawuran, bertindak sebagai ketua tim ialah Carik Desa, Isnandar Hadi, S.H. didampingi tim lapangan saudara Krisdiyanta dan Sumardi, A.Md.

Dengan seksama tim RTLH mengajukan pertanyaan-pertanyaan berkaitan tentang bangunan yang akan dibedah maupun didirikan baru, sehingga ke depan dalam pelaksanaannya terdapat kesamaan persepsi dan dapat dijalankan dengan penuh tanggung jawab dan mudah dalam melengkapi pembuatan pertanggungjawaban penggunaan dana. Adapaun penerima dana RTLH tersebut berasal dari Dusun Sanan sebanyak 2 KK, dari Dusun Sentulrejo 2 KK dan 1 KK berasal dari Dusun Jambon. (Foto dan Kontributor : Adhy Irawan S.)

Komentar atas "Tantingan" Kepada Calon Penerima Dana RTLH

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Open Data Pronangkis

Open Data Gender

Open Data for Gender Inclusive Development

Cari artikel

Pengumuman

Selamat Tahun Baru 2022

Scan Lewat Smartphone

qr code

GPR Kominfo

Tanggal dan Waktu Sekarang

Waktu di DI Yogyakarta:

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License