Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Balai Desa Bawuran
Administrator 25 Agustus 2019 23:58:56 WIB
Lensa Bawuran - Kegiatan pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan dalam rangka sosialisasi hidup sehat dan mendapatkan informasi kesehatan warga masyarakat Desa Bawuran. Tim terdiri dari petugas Puskesmas Kecamatan Pleret dan Kader Kesehatan Desa Bawuran dibantu mahasiswa Praktek Belajar Lapangan Surya Global.
Pada hari Selasa (6/8) ini, pemeriksaan kesehatan dilakukan pada dua kelurahan, yaitu di Desa Bawuran dan juga desa Wonolelo. Keduanya bertempat di Balai Desa masing-masing.
Dikarenakan keterbatasan kuota, peserta yang diundang dibatasi hanya 160 orang dan diutamakan warga masyarakat berusia di atas 40 tahun.
Pemeriksaan kesehatan meliputi pengumpulan informasi mengenai pola hidup dan riwayat sakit keluarga, pengukuran tekanan darah, tinggi badan dan berat badan serta pengukuran lingkar perut. Di samping itu, dilakukan pula cek gula darah guna informasi masyarakat untuk pentingnya menjaga pola makan dan olahraga. (Irawan)
Komentar atas Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Balai Desa Bawuran
Formulir Penulisan Komentar
Open Data Pronangkis
Cari artikel
Pengumuman
GPR Kominfo
Tanggal dan Waktu Sekarang
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Jumlah Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- Ayo Nonton Wayang Lurr..!!
- 27 September 1830 ditetapkan sebagai Hari Jadi Kalurahan Bawuran
- Rapat Koordinasi Pamong Kalurahan Bawuran
- Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Hasil Perbaikan DPS
- Cuti Bersama dan Libur Hari Raya
- Informasi Penyelenggaraan Pemerintah Kalurahan Bawuran tahun 2022
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License
